Sabtu, 22 Desember 2012

Jaringan 1G, Jaringan 2G, dan Jaringan 3G
1.      Jaringan 1G
Jaringan 1G merupakan terobosan baru dari teknologi jaringan. Jaringan IG   ini merupakan generasi pertama yang ditemukan tahun 1980 di Eropa.

2.      Jaringan 2G
Jaringan 2G merupakan generasi kedua yang ditemukan pada tahun 90an . Pada generasi ini, muncul teknologi jaringan seluler digital. Pada jaringan 2G ini lebih banyak memiliki kelabihan dibandingkan dengan jaringan 1G. Kelebihan pada jaringan 2G ini yaitu suara lebih jernih, keamanan lebih terjaga dan kapasitas yang lebih besar. GSM dan CDMA merupakan produk jaringan  2G pada generasi kedua ini.GSM (Global System for Mobile Communication) merupakan sebuah teknologi seluler yang bersifat digital. Teknologi GSM ini banyak diterapkan pada telepon genggam yang memanfaatkan gelombang mikrodan pengiriman sinyal. Sedangkan CDMA ( Code Division Multiple Access) merupakan produk jaringan 2G Pada generasi kedua yang mana sinyal suara pertama dalam teknologi ini yaitu digital dan data resultan menyebar diseluruh bandwidth. Kelebihan dari CDMA ini yaitu biaya panggilan lebih murah daripada GSM dan kualitas panggilan juga lebih baik daripada GSM. Sedangkan kekurangan dari CDMA ini yaitu tidak ada ketersediaan berbagai handset seperti pada GSM.

3.      Jaringan 3G
Jaringan 3G merupakan generasi ketiga yang ditemukan antara tahun 2002 sampai 2003.
EVDO pada CDMA dan UMTS pada GSM,dan EDGE  merupakan cikal bakal dari generasi ketiga. EDGE (Enhanced Data for Global Evolution) merupakan teknologi perkembangan dari GSM, rata – rata memiliki kecepatan 3 kali kecepatan GPRS. Fasilitas yang disediakan EDGE yaitu e-mail, mms, dan browsing.  Sedangkan UMTS ( Universal Mobile Telecommunication service ) merupakan  perkembangan selanjutnya  dari  EDGE. Fasilitas yang disediakan UMTS  seperti e-mail, mms, browsing, video streaming, video conference, dan video calling.